Laku Pandai adalah Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam Rangka Keuangan Inklusif, yaitu Program Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk penyediaan layanan perbankan atau layanan keuangan lainnya melalui kerja sama dengan pihak lain (agen bank), dan didukung dengan penggunaan sarana Teknologi Informasi.
Bank Kalteng meluncurkan layanan Laku Pandai yang bernama Laku Pandai Berkah dengan menggunakan aplikasi Mobile Agent yang dapat digunakan untuk seluruh masyarakat Kalimantan tengah yang jauh dari kantor Bank. Nasabah cukup datang ke agen Bank untuk melakukan transaksi perbankan secara aman, nyaman dan dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
Layanan Laku Pandai Berkah Bank Kalteng mudah diakses karena tersebar di seluruh wilayah Kalimantan Tengah termasuk daerah-daerah yang jauh dari jangkauan Bank menggunakan handphone untuk bertransaksi perbankan melalui Agen Laku Pandai yang merupakan perpanjangan tangan Bank Kalteng di daerah yang tidak terjangkau oleh Bank.
Agen adalah Pihak yang bekerja sama dengan Bank selaku Penyelenggara Laku Pandai yang menjadi kepanjangan tangan Bank untuk menyediakan layanan perbankan kepada masyarakat.
Masih banyak masyarakat yang belum mengenal, menggunakan, dan/atau mendapatkan layanan perbankan dan layanan keuangan lainnya. Kendala tersebut dikarenakan lokasi perbankan yang jauh dari tempat tinggal dan/atau adanya biaya atau persyaratan yang memberatkan.
Menyediakan produk-produk keuangan yang sederhana, mudah dipahami dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang belum dapat menjangkau layanan keuangan saat ini.
Dengan semakin banyaknya kelompok masyarakat di berbagai wilayah di Indonesia menggunakan layanan keuangan / perbankan, diharapkan kegiatan ekonomi masyarakat dapat semakin lancar sehingga mendorong pertumbuhan ekonomi dan pemerataan pembangunan antar wilayah di Indonesia terutama antara desa dan kota.
Agen-agen Laku Pandai yang ada di masyarakat nantinya akan berfungsi sebagai perpanjangan tangan dari pihak bank, dengan adanya perpanjangan tangan tersebut masyarakat tak perlu lagi pergi ke Bank untuk bertransaksi keuangan mereka hanya perlu datang ke agen dan agen akan melayani masyarakat seperti halnya layanan Bank.
BSA adalah produk tabungan yang disediakan khusus untuk nasabah yang melakukan pembukaan rekening melalui Agen Laku Pandai, dengan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sesuai Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 19/POJK.03/2014 tentang Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam Rangka Keuangan inklusif.
Status calon agen adalah penduduk setempat dan sudah dikenal baik oleh masyarakat sekitarnya.
Calon agen harus sudah menjadi seorang nasabah dari Bank minimal selama 2 tahun.
Memiliki usaha utama sekurang-kurangnya telah berjalan selama 2 tahun atau lebih dan lokasi usaha yang dijalankan tetap sama.
Lulus proses uji tuntas yang dilakukan oleh Bank.
Keberlangsungan sumber penghasilan utama atau kegiatan lainnya dibuktikan dengan :
Surat pengangkatan sebagai pegawai tetap, surat izin usaha perdagangan dari instansi yang berwenang, atau surat keterangan dari kepala pemerintahan setempat paling rendah dari ketua Rukun Tetangga (RT) atau Kepala Adat, bagi agen perorangan individu, atau;
Surat izin usaha perdagangan, tanda daftar perusahaan, atau surat keterangan usaha/surat keterangan domisili usaha dari instansi yang berwenang, bagi agen perorangan badan usaha.
Calon agen harus memiliki kemampuan yang diperlukan terutama dalam hal keuangan dan pengaturan layanan kredit.
Calon agen memiliki reputasi yang bagus dan integritas yang baik sehingga akan dipercaya oleh masyarakat setempat.
Belum menjadi agen dari Bank penyelenggara yang kegiatan usaha sejenisnya.
Agen berbadan hukum harus memenuhi persyaratan sebagai berikut :
Berbadan hukum Indonesia yang :
Diawasi oleh otoritas pengatur dan pengawas dan diperkenankan melakukan kegiatan di bidang keuangan, atau;
Merupakan perusahaan dagang yang memiliki jaringan retail outlet.
Memiliki reputasi, kredibilitas dan kinerja usaha yang baik.
Memiliki usaha yang menetap di satu lokasi dan masih berlangsung paling singkat 2 (dua) tahun yang dibuktikan dengan dokumen antara lain Anggaran Dasar, Surat Ijin Usaha, Surat Keterangan Domisili Usaha/Izin Domisili dan/atau Tanda Daftar Perusahaan.
Hanya dapat dimiliki oleh perorangan warga negara Indonesia.
Dalam mata uang Rupiah.
Tanpa batas minimum saldo rekening.
Batas maksimum saldo rekening setiap saat ditetapkan paling banyak Rp20.000.000, (dua puluh juta rupiah) penarikan tunai, pemindahbukuan dan/atau transfer keluar dalam 1 (satu) bulan secara kumulatif pada setiap rekening paling banyak Rp5.000.000.
Mendapatkan bunga dari saldo rekening Rp1 (satu rupiah).
BSA yang tidak bertransaksi selama 6 (enam) bulan akan menjadi pasif dan akan ditutup secara otomatis oleh sistem jika 6 (enam) bulan setelah dinyatakan pasif tidak ada transaksi baik transaksi debet maupun kredit.
Tabungan BSA diperuntukkan bagi nasabah yang belum memiliki tabungan rekening lainnya.
Calon Nasabah datang ke Agen Laku Pandai Bank Kalteng.
Petugas Agen Laku Pandai, memberikan penjelasan rekening Basic Saving Account termasuk manfaat dan tata cara transaksi melalui Agen Laku Pandai.
Tabungan BSA hanya dapat diberikan Bank kepada nasabah yang belum memiliki tabungan lainnya.
Batas maksimum saldo rekening setiap saat ditetapkan paling banyak Rp20.000.000, (dua puluh juta rupiah) penarikan tunai, pemindahbukuan dan/atau transfer keluar dalam 1 (satu) bulan secara kumulatif pada setiap rekening paling banyak Rp5.000.000.
Mendapatkan bunga dari saldo rekening Rp1 (satu rupiah).
BSA yang tidak bertransaksi selama 6 (enam) bulan akan menjadi pasif dan akan ditutup secara otomatis oleh sistem jika 6 (enam) bulan setelah dinyatakan pasif tidak ada transaksi baik transaksi debet maupun kredit.
Tabungan BSA diperuntukkan bagi nasabah yang belum memiliki tabungan rekening lainnya.
Petugas agen mejelaskan persyaratan dokumen pembukaan rekening seperti :
Mengisi formulir pembukaan rekening.
Melampirkan fotokopi kartu identitas (KTP, SIM,Kartu Pelajar, Surat Keterangan domisili dan sejenisnya).
Calon nasabah menyerahkan formulir pembukaan rekening dan dokumen yang dibutuhkan dalam pembukaan rekening BSA beserta uang setoran awal.
Setoran awal Rp10.000,- (sepuluh ribu rupiah).
Agen Laku Pandai melakukan verifikasi data dan dokumen pendukung kelengkapan pembukaan rekening BSA. Setelah dokumen tersebut lengkap Agen Laku Pandai (Mobile Agent) melakukan penginputan pada sistem aplikasi Laku Pandai untuk melakukan pembukaan rekening serta menyerahkan dokumen ke Kantor Cabang/Cabang Pembantu yang membawahi Agen Laku Pandai atau menghubungi petugas Bank terdekat untuk mengambil formulir pembukaan rekening.
Setelah diproses dan diverifikasi oleh petugas di Cabang untuk dilakukan pembuatan CIF dan rekening serta pencetakan buku tabungan, Agen Laku Pandai menerima buku tabungan tersebut, lalu menyerahkan kepada nasabah (BSA).
Sistem aplikasi Laku Pandai berbasis Mobile Agent.
SMS notifikasi yang mampu memberikan bukti transaksi atau notifikasi secara real time kepada nasabah dan/atau agen atas keberhasilan /kegagalan transaksi beserta informasi nominal transaksi yang dilakukan.
Printer thermal sebagai alat untuk melakukan pencetakan bukti transaksi yang terkoneksi melalui bluetooth.
Untuk mengaktifkan layanan Aplikasi Laku Pandai anda harus melalui Customer Service di kantor Cabang PT Bank Kalteng terdekat, kemudian mengunduh aplikasi Mobile 4 in 1 Bank Kalteng melalui App Store pada ponsel berbasis ios.
Masuk ke dalam aplikasi Mobile Banking PT Bank Kalteng, kemudian klik menu Laku Pandai dan lakukan register Agen Laku Pandai dengan memasukkan nomor kartu ATM serta nomor rekening kemudian tekan tombol send.
Agen akan mendapatkan kode OTP melalui SMS yang masuk pada nomor yang sudah didaftarkan pada Customer Service, setelah memasukkan kode OTP agen akan masuk pada menu untuk create user Laku Pandai.
Create user Laku Pandai dengan memasukkan password kemudian tekan tombol send maka register berhasil dilakukan dan agen dapat bertransaksi dan melakukan login pada aplikasi Laku Pandai Bank Kalteng.
Masukkan nomor kartu dan nomor rekening agen dilanjutkan dengan memasukkan verifikasi kode OTP untuk dilakukan validasi oleh sistem.
Setelah berhasil tervalidasi kemudian masukkan pin dan password lanjutkan dengan menekan tombol send hingga mendapatkan notifikasi berhasil.
Login :
Masukkan password agen kemudian menekan tombol login untuk melanjutkan transaksi melalui Mobile Agent.
Info :
Informasi Mutasi Nasabah :
Klik info mutasi nasabah kemudian pilih lanjutkan dengan menekan tombol send. Nasabah akan mendapatkan verifikasi kode OTP lalu agen memasukkan kode OTP untuk dilakukan validasi oleh sistem.
Info Mutasi Agen :
Klik info mutasi agen kemudian pilih tanggal lanjutkan dengan menekan tombol send. Masukkan pin agen untuk dilakukan validasi oleh sistem.
Info saldo nasabah :
Klik info saldo nasabah kemudian pilih tanggal, masukkan nomor rekening nasabah lanjutkan dengan menekan tombol send. Nasabah akan mendapatkan verifikasi kode OTP, agen memasukkan kode OTP untuk dilakukan validasi oleh sistem.
Info saldo Agen :
Klik info saldo agen kemudian pilih tanggal lanjutkan dengan menekan tombol send. Masukkan pin agen untuk dilakukan validasi oleh sistem.
Transfer :
Account to Account
Klik menu transfer account to account pada menu Mobile Agen, masukkan nomor rekening pemilik, nomor rekening tujuan, nominal dan berita (optional).
Nasabah mendapatkan kode OTP dan memberikan kepada agen untuk dimasukkan ke Aplikasi Mobile Agent kemudian tekan tombol send.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Account to Cash
Klik menu transfer account to cash pada menu Mobile Agent, masukkan nomor rekening pemilik, nomor handphone tujuan transfer, nominal transfer serta berita (optional) kemudian masukkan pin Agen Laku Pandai ke aplikasi lalu tekan tombol send.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Cash to Account
Klik menu transfer cash to account pada menu Mobile Agent, masukan nomor handphone nasabah, nama nasabah pengirim, nomor rekening tujuan transfer, nominal transfer serta berita (optional) kemudian masukan pin Agen Laku Pandai ke aplikasi lalu tekan tombol send.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Cash to Cash
Klik menu transfer cash to cash pada menu Mobile Agent, masukan nomor handphone nasabah, nama nasabah pengirim kemudian nomor handphone tujuan transfer, nama nasabah, nominal transfer serta berita (optional) masukkan pin Agen Laku Pandai ke aplikasi tekan tombol send.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Tarik Tunai :
Tarik Tunai By Account.
Klik menu tarik tunai by account pada menu Mobile Agent, masukkan nomor rekening nasabah, kemudian nominal penarikan serta masukkan kode OTP yang diterima oleh nasabah.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Tarik Tunai By Phone
Klik menu tarik tunai by phone pada menu Mobile Agent, masukkan nomor handphone nasabah, kemudian nominal penarikan serta masukkan kode OTP yang diterima oleh nasabah.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Pembayaran
Melalui Rekening
Klik menu pembayaran kemudian pilih metode pembayaran melalui rekening nasabah pada menu Mobile Agent, masukkan nomor rekening nasabah, kemudian pilih jenis layanan masukkan nominal pembayaran serta masukkan kode OTP yang diterima oleh nasabah.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Cash
Klik menu pembayaran kemudian pilih metode pembayaran secara cash pada menu Mobile Agent, kemudian pilih jenis layanan masukkan nominal pembayaran serta masukkan PIN agen.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Pembelian
Melalui Rekening
Klik menu pembelian kemudian pilih metode pembelian melalui rekening nasabah pada menu Mobile Agent, masukkan nomor rekening nasabah, kemudian pilih jenis layanan masukkan nominal pembelian serta masukkan kode OTP yang diterima oleh nasabah.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Cash
Klik menu pembelian kemudian pilih metode pembelian secara cash pada menu Mobile Agent, kemudian pilih jenis layanan masukkan nominal pembayaran serta masukkan PIN agen.
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
Setor tunai
Klik menu setor tunai pada menu Mobile Agent, masukkan nomor handphone nasabah, nama nasabah kemudian nominal setoran serta berita (optional) masukkan pin Agen Laku Pandai ke aplikasi kemudian tekan tombol send,
Lakukan pencetakan melalui printer bluetooth thermal.
History status transaction semua status
Klik menu history status transaction semua status pada menu Mobile Agent, kemudian pilih tanggal awal dan akhir dari transaksi yang diinginkan dan pilih transaksi semua status.
Aplikasi akan memunculkan transaksi dari status yang diinginkan.
History status transaction berhasil
Klik menu history status transaction berhasil pada menu Mobile Agent, kemudian pilih tanggal awal dan akhir dari transaksi yang diinginkan dan pilih status transaksi berhasil.
Aplikasi akan memunculkan transaksi dari status yang diinginkan.
History status transaction gagal
Klik menu history status transaction gagal pada menu Mobile Agent, kemudian pilih tanggal awal dan akhir dari transaksi yang diinginkan dan pilih status transaksi gagal.
Aplikasi akan memunculkan transaksi dari status yang diinginkan.
Daftar nasabah : tambah nasabah
Klik menu daftar nasabah pada menu Mobile Agent, kemudian pilih tambah nasabah dan masukkan nama nasabah, identitas diri, tanggal lahir dan mana ibu kandung kemudian send.
Agen akan mendapatkan notifikasi info tambah nasabah berhasil dan untuk melanjutkan proses dapat membawa berkas/dokumentasi calon nasabah.
Daftar nasabah : list nasabah
Klik menu daftar nasabah pada menu Mobile Agent, kemudian pilih list nasabah kemudian send.
Sistem akan memunculkan list nasabah yang sudah ditambahkan oleh agen beserta status nasabah.
Nasabah BSA yang telah berhasil terdaftar namun belum melakukan penyetoran melalui rekening maka status pada sistem akan terbaca new sedangkan untuk nasabah yang sudah melakukan penyetoran pada rekening status yang terbaca pada sistem adalah aktif.
Setting Change Password
Klik menu setting change password pada menu Mobile Agent, kemudian masukkan password lama dan password baru agen masukkan pin baru ke konfirmasi password agen kemudian tekan tombol send.
Password pada Mobile Agent adalah kombinasi antara huruf dan angka
Agen akan mendapatkan notifikasi ganti password berhasil jika konfirmasi password telah sesuai.
Setting change PIN
Klik menu setting change PIN pada menu Mobile Agent, kemudian masukkan pin lama dan pin baru agen masukkan konfirmasi pin agen kemudian tekan tombol send.
Change pin pada Mobile Agent adalah angka.
Agen akan mendapatkan notifikasi ganti pin berhasil jika konfirmasi pin telah sesuai.
Dalam hal ini Agen Laku Pandai melakukan pendaftaran nasabah BSA melalui aplikasi Mobile Agent namun belum berhasil terdaftar.
Cara penanganan :
Agen melaporkan kepada PIC/petugas Laku Pandai di daerahnya atau menghubungi Call Center PT Bank Kalteng di nomor 1-500-526 untuk melakukan pengaduan pembukaan rekening Basic Saving Account yang gagal untuk dilakukan investigasi dan penyelesaian.
Kondisi offline di agen
Dalam posisi offline dimana kegiatan layanan laku pandai di agen tidak dapat beroperasi diakibatkan adanya gangguan pada sistem.
Cara penanganan :
Agen melaporkan kepada PIC/petugas Laku Pandai di daerahya, kemudian petugas PT Bank Kalteng segera melakukan pengaduan kepada Divisi Teknologi Informasi & Divisi Operasional dan Layanan.
Gangguan telekomunikasi / jaringan komunikasi data
Dalam hal ini terjadi kondisi gangguan pada jaringan telekomunikasi data.
Cara penanganan :
Agen melaporkan kepada PIC/petugas Laku Pandai di daerahya kemudian petugas PT Bank Kalteng dengan segera melakukan pengaduan kepada Divisi Operasional dan Layanan.
Transaksi transfer gagal
Dalam hal ini agen melakukan transfer dari rekening agen ke rekening nasabah yg dituju baik sesama Bank Kalteng maupun antar Bank namun belum masuk ke rekening tujuan.
Cara penanganan :
Agen melaporkan kepada PIC/petugas Laku Pandai di daerahnya atau menghubungi Call Center PT Bank Kalteng di nomor 1-500-526 untuk melakukan pengaduan transaksi yang gagal untuk dilakukan investigasi dan penyelesaian.
Transaksi penarikan gagal
Hal ini terjadi pada saat agen melakukan transaksi penarikan dari rekening nasabah, transasksi penarikan dapat melalui :
Tarik tunai by phone
Tarik tunai by account
Cara penanganan :
Agen memastikan saldo pada nasabah mencukupi untuk dilakukan penarikan.
Jika penarikan gagal disebabkan nasabah tidak mendapatkan kode OTP maka agen memastikan nasabah apakah nasabah memiliki pulsa yang cukup pada nomor handphone nya karena OTP mengurangi pulsa nasabah.
Jika kegagalan tidak disebabkan oleh saldo dan kode OTP yang tidak masuk ke handphone nasabah maka agen dapat melaporkan kepada PIC/petugas Laku Pandai di daerahnya atau menghubungi Call Center PT Bank Kalteng di nomor 1-500-526 untuk melakukan pengaduan transaksi yang gagal untuk dilakukan investigasi dan penyelesaian.
Transaksi setoran tunai
Dalam hal ini nasabah melakukan setoran tunai melaui Agen Laku Pandai namun setelah dilakukan pengecekan tidak masuk ke dalam rekening nasabah.
Cara penanganan :
Agen melaporkan kepada PIC/petugas Laku Pandai di daerahnya atau menghubungi call center PT Bank Kalteng di nomor 1-500-526 untuk melakukan pengaduan transaksi yang gagal untuk dilakukan investigasi dan penyelesaian.
Transaksi pembelian biller gagal
Kegagalan dalam transaksi pembelian biller terjadi pada saat agen melakukan transaksi pembayaran namun tidak mendapatkan bukti transasi berhasil dan rekening agen telah terdebit namun transaksi pembelian biller gagal.
Cara penanganannya :
Agen melaporkan kepada PIC/petugas Laku Pandai di daerahnya atau menghubungi Call Center PT Bank Kalteng di nomor 1-500-526 untuk melakukan pengaduan transaksi yang gagal untuk dilakukan investigasi dan penyelesaian.
Transaksi pembayaran biller gagal
Kegagalan dalam transaksi pembayaran biller terjadi pada saat agen melakukan transaksi pembayaran namun tidak mendapatkan bukti transaksi berhasil dan rekening agen terdebit namun transaksi pembayaran biller gagal.
Cara penanganan :
Agen melakukan pengecekan pada aplikasi Mobile Agent, apakah saldo agen sudah berkurang untuk memastikan transaksi yang dilakukan sudah berhasil dilakukan. Jika berhasil, namun bukti transaksi tidak tercetak maka agen dapat menghubungi PIC/petugas Laku Pandai di daerahnya atau menghubungi Call Center PT Bank Kalteng di nomor 1-500-526 untuk melakukan pengaduan transaksi yang gagal untuk dilakukan investigasi dan penyelesaian.
Dalam hal rekening agen terdebit namun transaksi pembayaran biller gagal dilakukan maka agen dapat menghubungi PIC/petugas laku pandai di daerahnya atau menghubungi Call Center PT Bank Kalteng di nomor 1-500-526 untuk melakukan pengaduan transaksi yang gagal supaya dilakukan investigasi dan penyelesaian.S